TIMES NGAWI, JAKARTA – Pevita Pearce mengonfirmasi akan kembali membintangi sekuel film 5Cm. Memang tidak secara langsung, tapi Pev mengunggah foto sedang memegang naskah film 5Cm Revolusi Hati di story instagram pribadinya @perpearce.
Dalam unggahan itu, ia juga mengajak followersnya untuk tanya jawab tentang film tersebut.
Banyak penggemar yang berharap cast 5Cm Revolusi Hati masih sama dengan pemeran lama. Mereka adalah Pevita Pearce, Fedi Nuril, Herjunot Ali, Denny Sumargo, Saykoji dan Raline Shah. Chemistry enam sahabat itu sudah sangat melekat untuk film 5Cm.

Pada film pertamanya, Pevita Pearce memerankan karakter Dinda, adik dari Arial (Denny Sumargo).
Dinda seorang adik yang manja dan sangat dekat dengan kakaknya Arial, hingga ia juga akrab dengan kawan-kawan kakaknya, Zafran, Riani, Genta dan Ian.
Pada kisah perjalanan mereka ke Gunung Semeru, benih cinta tumbuh diantara enam saahabat itu. Penonton dibuat penasaran, pasangan mana yang akan jadian di gunung.
Sebelumnya mengumumkan segera memproduksi sekuel film 5Cm dengan judul Revolusi Hati. Soraya Intercine Film mengunggah poster film dengan gambar sebuah kapal di tengah lautan. Poster itu diberi keterangan "Di manampun tempatnya, jika bersama sahabat semua terasa indah".

Film ini diangkat dari novel karya Donny Dhirgantoro berjuduk 5Cm: Aku Kamu, Samudera dan Bintang-Bintang.
Pada sekuelnya ini, Sunil Soraya selaku Produser mengatakan film Revolusi Hati akan membawa petualangan baru dengan tema persahabatan yang lebih dewasa.
Setelah Pevita mengonfirmasi, siapa lagi nih pemeran lama yang gabung dalam sekuel 5 Cm? Film ini akan tayang 2026. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Pamer Naskah Film, Pevita Pearce Konfirmasi Bintangi Sekuel 5Cm
| Pewarta | : Dhina Chahyanti |
| Editor | : Dhina Chahyanti |